Prabumulih Topnewsumatera.com - Akibat Hujan deras menguyur kota Prabumulih pada Jum'at Sore menyebabkab banjir di beberapa wilayah di kota prabumulih, sehingga pemerintah kota prabumulih membagikan sembako sebanyak 856 Kepala Keluarga (KK) yang terdampak banjir di 5 Kelurahan dan 4 Desa wilayah kota Prabumulih. Bantuan tersebut langsung diserahkan oleh Walikota (Wako) Prabumulih Ir. H. Ridho Yahya MM,Senin (21/03/2022).
Masih kata Ridho, pemerintah kota telah berupaya mengatasi masalah banjir dengan meluruskan aliran sungai Kelekar yang berkelok, meski demikian dirinya menghimbau sekaligus memohon kesadaran masyarakat untuk tidak menjadikan sungai Kelekar, tempat pembuangan sampah.
“Kita sudah berusaha sekuat tenaga sungai Kelekar kita luruskan, dan masyarakat sudah kita himbau, dan ternyata di jembatan jembatan banyak sampah, jadi kita mohon juga peran serta masyarakat jangan sungai itu dijadikan tong sampah,” Ungkapnya.
Terpisah, Kepala dinas Sosial (Kadinsos) Heryanto menambahkan untuk wilayah yang terdampak banjir terdata ada 5 kerlurahan dan 4 desa yakni kelurahan karang raja, Majasari, Mangga Besar, Sukaraja juga Desa Karang Bindu, Tanjung Telang, Karangan, dan Jungai. (RD)
.jpeg)
0 komentar:
Posting Komentar