Prabumulih,TNS.COM– Peringatan Isra Mikraj Nabi Muhammad SAW 1447 Hijriah yang diselenggarakan di Masjid Nurul Jannah, Kepodang Indah I Kelurahan Patih Galung Kecamatan Prabumulih Barat Kota Prabumulih dihadiri Asisten I Bidang Pemerintahan dan Kesejahteraan Rakyat Sekretariat Daerah Kota Prabumulih Dr. Drs. H. Aris Priadi, SH.,M.Si. 10/01/ 2026
terlihat hadir dalam Kegiatan
tersebut Kabag Kesra, Camat Prabumulih Barat, Lurah Patih
galung, tokoh agama, tokoh masyarakat, serta jamaah dari berbagai kalangan.
Peringatan
Isra Mikraj ini diisi dengan tausiyah keagamaan yang mengajak umat Islam untuk
meneladani perjalanan spiritual Nabi Muhammad SAW, khususnya dalam meningkatkan
kualitas iman dan ketakwaan.
Dalam
kesempatan tersebut, Asisten I menyampaikan bahwa peringatan Isra Mikraj
hendaknya menjadi momentum untuk memperkuat nilai-nilai keimanan, kedisiplinan,
dan integritas, baik dalam kehidupan bermasyarakat maupun dalam pelaksanaan
tugas sebagai aparatur pemerintahan.
“Nilai-nilai
yang terkandung dalam peristiwa Isra Mikraj, khususnya perintah salat,
mengajarkan kita tentang kedisiplinan, tanggung jawab, dan keikhlasan dalam
menjalankan amanah,” ujarnya.
Ia
juga mengajak seluruh masyarakat untuk terus menjaga kerukunan, mempererat
ukhuwah islamiyah, serta mendukung program pembangunan daerah demi terwujudnya
masyarakat yang religius, harmonis, dan sejahtera.
Kegiatan
peringatan Isra Mikraj berlangsung dengan khidmat dan ditutup dengan doa
bersama.(01)

0 komentar:
Posting Komentar